Cari Blog Ini

Home Top Ad

Ke-gendeng-Anku

Rabu, 13 November 2019

Elemen Dasar pada Pemrograman C++

Dalam penulisan program dengan menggunakan C++ kita diharuskan mengenal terlebih dahulu apa yang disebut dengan prepocessor directive. Prepocessor yang ditandai dengan penulisan awal # (pagar). Prepocessor selalu dijalankan terlebih dahulu pada saat proses kompilasi terjadi.

Setiap program C++ mempunyai bentuk penulisan seperti di bawah ini :

#prepocessor directive
main()
{
 // Penulisan Program Utama
}

Dalam menuliskan di program utama kita di dalam sebuah fungsi main(). Jangan lupa bahwa C++ bersifat case sensitive, sehingga 'Nama' dan 'nama' mempunyai arti yang berbeda. Baca selengkapnya Fungsi Cout dan Cin

  • MENGENAL PERINTAH CIN DAN COUT
Mengenal cin>> dan cout<< dalam Bahasa C++
  • Fungsi cin>> berfungsi sebagai data masukan/inputan 
  • Fungsi cout<< berfungsi sebagai keluaran 
  • Yang berbeda adalah file headernya memakai <iostream>. 
Contoh 1 : Menampilkan hasil di layar dengan COUT<<
  •  Ketikkan program berikut ini :
  1.  #include <iostream>
  2. using namespace std;
  3. main()
  4. {
  5. cout<<"Perintah menampilkan naskah";
  6. cout<<"Contoh penggunaan fungsi cout";
  7. cout<<"Tampilkan data dengan fungsi cout";
  8. return o;
  9. }
  • Tekan tombol F11 (Compile/Run) 
elemen dasar pada pemrograman c++

Contoh 2 : Lakukan pengeditan kembali sama seperti diatas dengan menambahkan karakter \n seperti berikut :
  1.  #include <iostream>
  2. using namespace std;
  3. main()
  4. {
  5. cout<<"Perintah menampilkan naskah";
  6. cout<<"\nContoh penggunaan fungsi cout";
  7. cout<<"\nTampilkan data dengan fungsi cout";
  8. return o;
  9. }
elemen dasar pada pemrograman c++

Untuk lebih jelasanya lihat juga cara Perintah Cout pada Pemrograman C++

Baiklah, semoga tips langkah-langkah dari Ke-gendeng-Anku berguna buat temen-temen yaa. Bantu saya bagikan artikel dan turorial ini supaya lebih bermanfaat.

Selamat Mencoba !! 😊

1 komentar: