Cari Blog Ini

Home Top Ad

Ke-gendeng-Anku

Selasa, 26 November 2019

Fungsi Cout dan Cin Pada C++

Pada artikel sebelumnya saya menjelaskan tentang dan bagaimana elemen dasar c++ beserta tutorialnya, sekarang saya akan berbagi Fungsi Cout dan Cin bertipe integer ataupun char  sebagaimana dasar Perintah dengan COUT. Langsung saja eksekusi:

Contoh 1 : Memasukkan sebuah nilai bertipe integer


Ketik program berikut ini :
  1. #include <iostream>
  2. using namespace std;
  3. int main(int argc, char** argv)
  4. {
  5. int bilangan;
  6. cout<<"Masukkan sebuah nilai bilangan bulat = ";
  7. cin>>bilangan;
  8. cout<<"Nilai yang anda masukkan adalah = " <<bilangan;
  9. return 0;
  10. }
Tekan tombol F11 (Compile/Run)

Ketik angka seperti gambar berikut ini :

fungsi cout dan cin pada c++

Contoh 2 : Memasukkan sebuah nilai bertipe integer untuk penambahan

Ketik program berikut ini :
  1. #include <iostream>
  2. using namespace std;
  3. int main(int argc, char** argv)
  4. {
  5. int b1,b2,b3;
  6. cout<<"Masukkan sebuah nilai pertama = ";
  7. cin>>b1;
  8. cout<<"Masukkan sebuah nilai kedua = ";
  9. cin>>b2;
  10. b3=b1+b2;
  11. cout<<"Hasil penambahan nilai adalah = "<<b3;
  12. return 0;
  13. }
Tekan tombol F11 (Compile/Run)

Ketik angka seperti gambar berikut ini:

fungsi cout dan cin pada c++

Contoh 3 : Memasukkan sebuah bilai bertipe integer untuk perkalian

Ketik program berikut ini :
  1. #include <iostream>
  2. using namespace std;
  3. int main(int argc, char** argv)
  4. {
  5. int bil1,bil2,hasil;
  6. cout<<:Masukkan ssebuah nilai bilangan pertama = ";
  7. cin>>bil1;
  8. cout<<Masukkan sebuah nilai bilangan kedua = ";
  9. cin>>bil2;
  10. hasil=bil1*bil2;
  11. cout<<"Hasil perkalian bilangan pertama dan kedua adalah = "<<hasil;
  12. return 0;
  13. }
Tekan tombol F11 (Compile/Run)

Ketik angka seperti gambar berikut ini :

fungsi cout dan cin pada c++

Contoh 4 : Memasukkan sebuah nilai bertipe char

Ketik program berikut ini :

  1. #include <iostream>
  2. using namespace std;
  3. int main(int argc, char** argv)
  4. {
  5. char nama[100];
  6. char bintang[100];
  7. cout<<"Masukkan nama Anda : ";
  8. cin>>nama;
  9. cout<<"Masukkan bintang       : ";
  10. cin>>bintang;
  11. cout<<"Nama Saya : "<<nama;
  12. cout<<" ,Nama Bintang : "<<bintang;
  13. return 0;
  14. }
Tekan tombol F11 (Compile/Run)

Ketik data-data seperti gambar berikut ini :

fungsi cout dan cin pada c++

CATATAN :

Karakter escape yaitu karakter yang ditulis dengan awalan tanda \ diikuti dengan karakter tertentu yang memiliki sebuah fungsi. Karakter-karakter tersebut seperti di bawah ini :

Karakter
Keterangan
\a
Untuk membangkitkan suara atau speaker (bell)
\b
Karakter backspace, kursor akan kembali ke depan sebanyak satu karakter
\f
Formfeed : untuk meletakkan formfeed
\n
Newline : untuk meletakkan baris baru (ganti baris)
\r
Carriage return : untuk meletakkan kursor di awal baris bersangkutan
\t
Horizontal tab : untuk meletakkan tab horizontal
\v
Vertical tab : untuk meletakkan tab vertical
\\
Memuncukkan karakter \
\”
Memunculkan karakter “
\’
Memunculkan karakter ‘
\?
Memunculkan karakter ?
         
Bantu saya bagikan artikel serta tutorial ini supaya lebih bermanfaat.

Selamat Mencoba 😎

Tidak ada komentar:

Posting Komentar